Resmi Dilantik, Abdul Djamil Bertekad Tingkatkan Pelayanan Haji

Jakarta(Sinhat)--Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (Dirjen PHU) Kemenag, Abdul Djamil bertekad memperbaiki penyelenggaraan haji dengan meningkatkan pelayanan kepada jemaah haji Indonesia.
Abdul Djamil baru saja dilantik di sela-sela perhelatan MTQ Nasional ke XXV di Batam, Kepulauan Riau (Kepri).
"Dengan pelantikan ini saya siap bekerja menjalankan tugas sebaik baiknya meningkatkan pelayanan dan kualitas haji kita kepada jemaah." kata Abdul Djamil menjawab wartawan usai dilantik dan sumpah jabatan sebagai Dirjen PHU Kemenag, Jum'at pagi (6/6) di gedung Asrama Haji, Kemenag Batam, Kepulauan Riau (Kepri).
Pelantikan tersebut dipimpin Menko Kesra selaku Pelaksana Tugas (Plt) Menag, Agung Laksono disaksikan Irjen Kemenag M Jasin, Sekjen Kemenag Nursyam, Dirjen Hindu Ida Bagus Yudha Triguna, jajaran eselon dua dan Kepala Kanwil Kemenag yang hadir pada acara tersebut.
Abdul Djamil mengaku setelah ditunjuk sebagai Plt Dirjen PHU, telah melakukan orientasi terkait persiapan penyelenggaraan haji. Hemat dia, mengingat pelaksanaan haji semakin dekat dan mendesak karena tanggal 1 September tahun ini telah dilakukan pemberangkatan jemaah ke tanah suci.
"Dengan tugas dan urusan haji yang besar ini kita harus berusaha bekerja keras meningkatkan pelayanan haji kita menjadi lebih baik," tegas Abdul Djamil mantan Rektor IAIN Semarang itu.
Dalam sambutan pelantikan, Agung Laksono menegaskan jajaran Kemenag khususnya Ditjen PHU harus bekerja keras meningkatkan pelayanan haji agar permasalahan yang tengah menimpa terkait kasus korupsi dapat diperbaiki.
"Mengingat persiapan haji sasngat mendesak maka dengan pelantikan ini dan masalah yang tengah menimpa justru menjadi kesempatan kita untuk memperbaiki kinerja dan citra Kemenag di masyarakat. Jadi,tetaplah bersemangat bekerja, tidak boleh kendor untuk terus lebih baik." tegas agung.
Agung menyatakan tugas Kemenag umumnya dan Ditjen PHU khususnya merupakan tugas mulia." sebab itu, kita jangan melukai kepercayaan ummat apalagi khianat, kepercayaan ini sebagai modal untuk perbaikan pelayanan haji." tegasnya.
Dalam kesempatan itu, Agung menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada mantan Dirjen PHU Anggito Abimanyu yang telah bekerja serius memperbaiki tata kelola dan perbaikan pelayanan keuangan haji seperti penyusunan Badan Pelayanan Keuangan Haji (BPKH) yang tengah digodok bersama DPR.
"Penataan haji harus terus dilakukan, maka jangan takut lakukan inovasi sepanjang tidak melanggar hukum." pungkasnya. Pada kesempatan sama, Irjen Kemenag M Jasin menyatakan pelayanan haji tahun ini akan lebih optimal ketimbang tahun tahun sebelumnya." Kita terus memantau termasuk pelayanan haji sepeti pemondokan sekelas hotel." ujarnya. (so)

Sumber : http://haji.kemenag.go.id

Related

Berita Haji 1022406420063380431

Hot in week

Recent

Comments

item